Bangkalan – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Bangkalan masa khidmat 2024-2026 resmi dilantik. Bertempat di Long Gladak Martajasah Sabtu (28/12).
Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen penting, termasuk Bupati Bangkalan terpilih, Lukman Hakim, dan Wakil Bupati terpilih, Moh Fauzan Ja’far.
Ketua Cabang PMII Kabupaten Bangkalan yang baru dilantik, Abd Holik, dalam sambutannya menyampaikan komitmen organisasi untuk terus memperjuangkan nilai-nilai keislaman, keindonesiaan, dan keadilan sosial di tengah masyarakat.
“Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tetapi sebuah awal perjuangan untuk mewujudkan cita-cita PMII. Sebagai mahasiswa, kita memiliki tanggung jawab moral dan intelektual untuk menjadi mitra kritis dan solutif bagi pemerintah daerah,” ujar Abdul Holik.
Ia menambahkan, di bawah kepemimpinannya, PMII Akan menjadi mitra kritis untuk Pemerintah baru Kabupaten Bangkalan.
“kami Siap mengawal kebijakan pemerintah baru Bangkalan Mengupayakan tidak terjadi lagi kekerasan terhadap masyarakat Meningkatkan IPM kabupaten Bangkalan,” imbuhnya.
Pelantikan ini menjadi momentum strategis dalam mengokohkan peran PMII sebagai motor penggerak perubahan di Kabupaten Bangkalan.
Selain dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Pelantikan Pengurus PMII Cabang Bangkalan juga dihadiri oleh Ketua Ikatan Alumni (IKA) PMII Kabupaten Bangkalan Mohtazul Farid, Mantan Rektor UTM Muh Syarif.
Selain itu dihadiri juga Ketua PNCU KH Makki Nasir, Mantan Ketua IKA PMII Mathur Husyairi, Ketua Umum PB PMII M. Sofiyulloh Cokro dan Ketua PKC PMII Baijuri
Baca terus konten-konten artikel, berita dan opini menarik lainnya hanya di katamadura.com
Satu pemikiran pada “Pelantikan PMII Bangkalan: Abd Holik Siap Awasi Pemerintah Baru dan Berikan kritik”