SMPN 1 Kamal Gelar Leadership Camp 2025, Bentuk Karakter Pemimpin Muda yang Berdaya Saing

Foto Istimewa

Bangkalan - UPTD SMP Negeri 1 Kamal menggelar kegiatan Leadership Camp 2025 sebagai bagian dari program Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) untuk pengurus OSIS masa bakti 2025/2026.

Kegiatan berlangsung selama dua hari, 1–2 November 2025, dan dipusatkan di lapangan sekolah.

Pelaksanaan Leadership Camp ini merupakan agenda tahunan sekolah dalam menanamkan nilai kepemimpinan kepada para siswa.

Mengusung tema “Menciptakan jiwa kepemimpinan siswa yang bijaksana, inovatif dan loyal terhadap organisasi”, kegiatan ini dirancang untuk membentuk karakter pemimpin muda yang berintegritas, kreatif, serta memiliki komitmen tinggi dalam berorganisasi.

Selama kegiatan, para peserta mengikuti berbagai agenda edukatif seperti dinamika kelompok, penyampaian materi kepemimpinan, fun leadership games, hingga prosesi api Perjuangan, Ikran Pelajar dan renungan NKRI yang dapat menumbuhkan rasa kebersamaan dan solidaritas antarpeserta.

Para siswa juga dilatih untuk mengasah kemampuan komunikasi, kerjasama tim, serta problem solving aspek penting dalam mempersiapkan generasi pemimpin masa depan.

Kepala SMPN 1 Kamal, Nasbi Abdillah, menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan menjadi momentum pembentukan karakter siswa agar tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki soft skill yang kuat dalam kepemimpinan.

“OSIS SMPN 1 Kamal adalah wadah pengembangan aspirasi, bakat, dan minat siswa dalam bidang keagamaan, kebangsaan, bela negara, seni, sosial hingga kemasyarakatan," katanya.

Melalui Leadership Camp ini kata Nasbi, pihaknya berharap terbentuk pribadi siswa yang tangguh, berjiwa patriotisme, berkarakter sosial, serta penuh loyalitas dalam menjalankan organisasi.

Dengan terselenggaranya Leadership Camp 2025, SMPN 1 Kamal semakin meneguhkan komitmennya dalam mencetak generasi muda yang berkarakter kuat, mampu berinovasi, serta siap menjadi pemimpin di masa mendatang.

Kegiatan ini sekaligus menjadi bukti nyata bahwa pendidikan karakter dan kepemimpinan tetap menjadi fokus utama sekolah dalam membangun kualitas sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.

Berita lainnya !

Bagikan:

Tinggalkan komentar