Bangkalan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Arsenal Dissenlekal menggelar kerja bakti bersih-bersih pantai sekaligus pembagian sembako kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan ini berlangsung di kawasan Arsenal, Batuporon, Bangkalan, dengan mengusung tema “TNI Prima – TNI Rakyat – Indonesia Maju.”Kepala Arsenal, Laksamana Pertama TNI Frandinanto Suwarno, S.T.
Hadir langsung memimpin kegiatan bersih-bersih pantai dan menyerahkan paket sembako secara simbolis kepada warga. Total sebanyak 400 paket sembako dibagikan kepada masyarakat sekitar Arsenal Dissenlekal.